PENGARUH LATIHAN THREE CONE DRILL, FOUR CONE DRILL, DAN FIVE CONE DRILLTERHADAP KELINCAHAN (AGILITY) DAN KECEPATAN (SPEED)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis tentang: (1) pengaruh pemberian three cone drill terhadap kelincahan (agility)  dan kecepatan (speed); (2) pengaruh pemberian four cone drill terhadap kelincahan (agility) dan kecepatan (speed); (3) pengaruh pemberian five cone drill terhadap kelincahan (agility) dan kecepatan (speed); (4) manakah yang  berpengaruh lebih besar antara latihan three cone drill, four cone drill, five cone drill dalam meningkatkan kelincahan (agility) dan kecepatan (speed). Sasaran penelitian ini adalah peserta SSB se-Kecamatan Pare kelompok umur 16-17 tahun dengan jumlah sampel sebanyak 45 peserta. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan metode eksperimen. Rancangan penelitian ini menggunakan pre and post test design, dan analisis data menggunakan Anova. Proses pengambilan data dilakukan dengan menggunakan tes lari model Z untuk kelincahan dan lari 30 meter untuk kecepatan pada saat pretest dan posttest. Selanjutnya data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan bantuan SPSS seri 17.0. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Nilai Sig. sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05 (p<0,05). Dengan kata lain terdapat pengaruh yang signifikan latihan three cone drill terhadap peningkatan kelincahan(agility)dankecepatan(speed); (2) Nilai Sig. sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05 (p<0,05). Dengan kata lain terdapat pengaruh yang signifikan four cone drill terhadap peningkatan kelincahan(agility)dankecepatan(speed); (3) Nilai Sig. sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05 (p<0,05). Dengan kata lain terdapat pengaruh yang signifikan five cone drill terhadap peningkatan kelincahan(agility)dankecepatan(speed). Berdasarkan analisis diatas dapat disimpulkan bahwa  terdapat pengaruh yang signifikan pada latihan three cone drill, four cone drill, five cone drill terhadap peningkatan kelincahan (Agility) dan kecepatan (Speed). Latihan five cone drill lebih optimal dalam meningkatkan kelincahan (agility) dan  latihan  three cone drill lebih optimal dalam meningkatkan kecepatan (speed).