Meningkatkan Kompetensi Calon Guru melalui Kegiatan Microteaching berbasis Lesson Study (LS) Mahasiswa Pendidikan Biologi
Abstract
Untuk meningkatkan kompetensi siswa, diperlukan guru yang cakap dan terampil. Untuk dapat membentuk calon guru yang berkompetensi tinggi, Prodi Pendidikan Biologi Universitas Nusantara PGRI kediri rutin mengadakan kegiatan Microteaching. Pada kegiatan microteaching ini mahasiswa sebagia calon guru diberikan kesempatan untuk banyak menggali ilmu dan mengeksplore kemampuan mengajar dengan teman sebaya mereka. Disisi lain, kegiatan microteaching yang sudah terlaksana masih banyak yang bersifat monoton. Dimana dosen hanya membimbing dan mengarahkan jika ada mahasiswa yang bertanya tentang RPP, silabus atau media yg akan digunakan. Proses microteaching berlangsung seharian yang membuat mahasiswa merasa bosan untuk menyimak. Tujuan dari penelitian ini adalah memasukkan Lesson Study (LS) dalam kegiatan microteaching. Diharapkan dengan adanya LS ini, kegiatan microteaching akan bisa meningkatkan kompetensi mengajar mahasiswa calon guru serta mampu mengurangi rasa bosan ketika mengikuti kegiatan microteaching.