RELASI AGAMA DAN BUDAYA DALAM HUBUNGAN INTERN UMAT ISLAM

Abstract

Umat  Islam  di  Indonesia  secara  sosial  terpilah  dalam  berbagai  konfigurasi  sosial seperti etnisitas, aliran pemikiran, oganisasi keagamaan, dan sebagainya. Penelitian ini mengungkapkan dinamika hubungan intern umat Islam dala konteks relasi agama dan budaya. Penelitian yang dilakukan dengan pendekatan kualitatif ini dilakukan di provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Kalimantan Tengah. Dinamika hubungan intern umat Islam di tiga wilayah ini menunjukkan tiga pola relasi, yaitu relasi agama dan tradisi lokal, relasi agama dan etnisitas, serta relasi agama dan pemikiran keagamaan. Dalam ketiga relasi tersebut kohesi sosial yang paling kuat dalam hubungan intern umat Islam adalah relasi agama dan tradisi lokal. Sementara dua bentuk relasi lainnya masih menyisakan interaksi dissosiatif  pada hubungan intern umat Islam. Relasi agama dan budaya dapat dijadikan strategi dalam upaya membanun kerukunan intern umat beragama secara umum. Kata kunci: Relasi sosial, Islam, agama, budaya.