KERUKUNAN DALAM RITUAL TRAH KEJAWEN BONOKELING DI DESA PEKUNCEN KABUPATEN BANYUMAS

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang dilakukan di komunitas adat kejawen di Desa Pekuncen Kabupaten Banyumas. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, pengamatan, dan dokumentasi, Kajian penelitian ini mendeskripsikan ritual unggahan dan udunan yang bisa menjadi inspirasi dalam membangun atau menguatkan kerukunan umat beragama. Makna dari kegiatan unggahan atau sadran sebagai persiapan bagi para petani dalam menghadapi musim tanam padi, sedangkan kegiatan udunan sebagai tanda syukur dalam menghadapi musim panen padi. Makna lainnya yaitu kegiatan unggahan atau sadran dalam menghadapi bulan puasa Ramadhan, dan sebagai tanda selesainya adalah udunan. Kata kunci: Kejawen, Bonokeling, unggahan, udunan.