AKHLAK DALAM PERSPEKTIF ALQURAN

Abstract

Tulisan ini berbicara tentang akhlak dalam perspektif Alquran. Alquran sebagai kitab suci umat Islam sarat dengan tuntunan-runtunan yang mengatur segala kehidupan di dunia. Oleh karena itu, Alquran menekankan begitu pentingnya akhlak, kendati pun kata khuluq dalam artian akhlak hanya disebut satu kali dalam Alquran. Alquran juga telah mengajarkan bagaimana berakhlak kepada Allah, sesama manusia, dan kepada lingkungan. Khusus kepada manusia, Alquran telah mengajarkan cara berturur kata dan cara berinteraksi terhadap sesama.Kata Kunci: akhlak, AlquranÂ