Pembelajaran Bahasa Arab di Pesantren Modern

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  pemahaman  yang  mendalammengenai proses pembelajaran bahasa Arab di Pesantren Modern . Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode etnografi model Spradley dengan teknik purposive sampling.Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2011 sampai Juni 2012 menunjukkan bahwa pembelajaran bahasa  Arab di  Pesantren Modern memiliki keunikan khas yang berkaitan dengan pendekatan pembelajaran yakni mengenai teori bahasa dan teori belajar bahasa. Teori bahasa yang diterapkan adalah teori bahasa fungsional, interaksional; sedangkan teori  belajar bahasa  yang  digunakan merupakan sintesis dari tiga teori belajar bahasa, yakni kognitivisme, behaviorisme, dan humanisme. Dalam penelitian ini juga ditemukan pendekatan  pembelajaran  yang  dikembangkan  mencakup  tujuan pembelajaran yang ingin dicapai adalah pengembangan kemampuan komunikatif dalam bahasa Arab.Hasil penelitian ini juga ditemukan tema budaya yang menarik. Adapun tema budaya tersebut adalah bahwa bahasa Arab sebagai bahasa pengantar dalam pembelajaran bahasa Arab. Pendekatan persuasif perlu digunakan agar peserta didik mau berbicara dengan bahasa Arab, pemberian reward dan punishment. Di samping itu, untuk memberikan pengalaman berbahasa  Arab   kepada  peserta  didik,  Pesantren  Modern memiliki lingkungan kebahasaan formal dan kebahasaan informal yang tidak dimiliki oleh lembaga-lembaga lain.Kata kunci : bahasa Arab, pembelajaran, pesantren modern