Al-QUR’AN SEBAGAI SUMBER PEMBAHARUAN PERADABAN MANUSIA

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bahwa al-Qur’an merupakan sumber pembaharuan peradaban umat manusia. Dimana dalam sejarahnya masyarakat Arab pada masa sebelum Islam lebih banyak dalam proses mata pencahariannya dari kehidupan alam maupun melalui perdagangan. Perjalanan mereka untuk memperjualkan dagangan niaga ke beberapa kota termasuk barang-barang patung atau kerajinan lainnya. Sumber ekonomi itulah yang menghidupi keluarga mereka. Lebih lanjut syariat Islam yang tersurat dan tersirat dalam al-Qur’an serta tergambar dalam haditṡ mencapai puncak kesempurnaanya pada masa kerasulan Muhammad Saw, Islam memiliki syariat yang sempurna, sehingga selalu sesuai dengan keadaan masyarakat manapun dan zaman apapun, mungkin bisa dikatakan penyebab utama krisis multidimensi di dunia Islam adalah ketidakmampuan dunia pendidikan melahirkan orang-orang yang baik dan benar. Nah berkaitan dengan hal tersebut al-Qur’an adalah kitab yang diwahyukan, dan dimanifestasikan, disingkapkan atau diumumkan. Ia adalah suatu pencerahan, suatu bukti atas realitas dan penegasan akan kebenaran. Bagi al-Qur’an kelahiran manusia, masyarakat, budaya, peradaban, bahasa, ras, suku dan marga serta jatuh bangunannya bangsa-bangsa merupakan tanda yang harus direnungkan dan diambil hikmahnya oleh manusia, sehingga al-Qur’an bisa menjadi jawaban bagi semua persoalan yang ada. This study aims to clarify that the Qur'an is a source of renewal of human civilization where in the history of Arab society in pre-Islamic earned their livelihood either from the natural life or trade. Their journey included merchandise trade to several cities selling statues or other craft. These economic resources support their families. Furthermore, Islamic laws which are explicit and implicit in the Qur'an and Hadith reached the greatest success in the prophecy of Muhammad era, Islam has a perfect law, so it is always appropriate to the circumstances of any society and any age. It may be said to be the main cause of the crisis multidimensional in the Islamic world is the inability of the education bore people properly. Related to that case, the Qur'an is a book that is revealed, and manifested, disclosed or published. It was an epiphany, a testament to the reality and the affirmation of the truth. For Qur'an, human birth, society, culture, civilization, language, race, tribe and clan and falling building nations are a sign that should be contemplated and be learned by humans, so the Qur'an could be the answer for all existing problems.