PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN DAN TANPA MENGGUNAKAN ALAT PERAGA DALAM MEMAHAMI KONSEP SEGITIGA DI KELAS VII MTS SITI MARIAM BANJARMASIN TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Abstract
Taraf berpikir dari siswa MTs baru mulai mampu memahami hal-hal abstrak, maka dalam pengajaran matematika di MTs perlu dibantu suatu alat peraga, sehingga pelajaran menjadi lebih menarik, menjadi konkrit, dan mudah dipahami, serta diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (i) hasil belajar siswa yang diajar menggunakan alat peraga dalam memahami konsep segitiga di kelas VII MTs Siti Mariam tahun pelajaran 2013/2014 (ii) hasil belajar siswa yang diajar tanpa menggunakan alat peraga dalam memahami konsep segitiga di kelas VII MTs Siti Mariam tahun pelajaran 2013/2014. (iii) terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa yang diajarkan menggunakan alat peraga dengan hasil belajar siswa tanpa menggunakan alat peraga dalam memahami konsep segitiga di kelas VII MTs Siti Mariam Tahun Pelajaran 2013/2014.Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan populasi seluruh kelas VII MTs Siti Mariam Banjarmasin dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel acak. Sebagai sampel yaitu kelas VIIA berjumlah 37 orang dan kelas VII B berjumlah 37 orang. Teknik pengumpulan data dengan cara tes, dokumentasi, observasi serta wawancara, analisis data dilakukan dengan uji statistik yaitu uji normalitas, uji homogenitas, uji t dan uji U.Hasil penelitian ini menunjukkan hasil belajar siswa di kelas eksperimen mempunyai nilai rata-rata adalah 78,28 dan hasil belajar siswa di kelas control mempunyai nilai rata-rata adalah 72,32. Berdasarkan hasil uji t dimana thitung = 2,09 lebih besar dari ttabel = 1,968. maka H0 ditolak dan Ha diterima, sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa kelas eksperimen yang diajarkan dengan menggunakan alat peraga dengan hasil belajar siswa kelas kontrol yang diajarkan tanpa menggunakan alat peraga dalam memahami konsep pada materi segitiga.