PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN HEURISTIC VEE TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP DAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK KELAS VIII MTS GUPPIIBABATAN LAMPUNG SELATAN TAHUN PELAJARAN
Abstract
Meningkatkan kemampuan komunikasi matematis sejalan dengan paradigma baru pembelajaran matematika. Berdasarkan pra survey penulis melakukan wawancara dengan salah satu guru matematika kelas VIII MTs Negeri 2 Bandar Lampung dan guru tersebut mengatakan bahwa dalam proses pembelajaran masih melakukan pembelajaran yang bersifat ekspositoris atau yang berpusat pada guru. Peserta didik terlihat kurang aktif, cenderung mendengar atau mencatat yang disampaikan oleh guru sehingga pembelajaran hanya berjalan satu arah saja. Keadaan ini sangat memperlihatkan bahwa kemampuan pemahaman konsep dan komunikasi peserta didik masih rendah. Dengan standar kriteria ketuntasan minimum (KKM) yaitu sebesar ≥ 70, hanya 8 dari 26 siswa kelas VIIIA yang tuntas dan 8 dari 25 siswa kelas VIIIB yang tuntas. Hal ini dapat disebabkan oleh rendahnya kemampuan pemahaman matematis peserta didik dan komunikasi matematis peserta didik dalam proses pembelajaran yang belum berjalan dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pembelajaran dengan strategi heuristic vee terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik kelas VIII MTs Negeri 2 Bandar Lampung.Metode penilitan ini menggunakan posttest-only design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran dengan strategi pembelajaran heuristic vee terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didikkelas VIII MTs Negeri 2 Bandar Lampung. Hal ini juga terlihat pada hasil belajar matematika siswa yang diterapkan pembelajaran dengan menggunakan strategipembelajaran Heuristic Vee lebih tinggi dari pada rata-rata hasil belajar matematika yang tidak menggunakan strategi pembelajaran Heuristic Vee.