ORGANISASI DALAM MANAJEMEN DAKWAH

Abstract

Abstract; Organisasi dakwah dapat dirumuskan sebagai rangkaian aktivitas menyusun suatu kerangka yang menjadi wadah bagi segenap kegiatan usaha dakwah dengan jalan membagi dan mengelompokkan pekerjaan yang harus dilaksanakan serta menetapkan dan menyusun jalinan hubungan kerja diatara satuan-satuan organisasi atau petugasnya. Pengorganisasian yang mengandung koordinasi, akan mendatangkan keuntungan pula berupa terpadunya berbagai kemampuan dan keahlian dari para pelaksana dakwah dalam satu kerangka kerjasama dakwah, yang kesemuanya diarahkan pada sasaran yang telah ditentukan. organisasi adalah hubungan kerjasama sejumlah orang untuk mencapai suatu tujuan. Dalam organisasi terdapat sejumlah orang, adanya tujuan bersama, interaksi setiap orang dalam organisasi mempunyai tujuan pribadi dan interaksi itu selalu diarahkan untuk tujuan bersama. manajemen adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk mengefisienkan dan mengefektifkan pencapaian tujuan organisasi melalui pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber daya lainnya yang dibutuhkan. Pengorganisasian dalam proses dakwah sangatlah penting sebab pada proses pengorganisasian ini akan menghasilkan sebuah rumusan struktur organisasi dakwah dan pendelegasian wewenang serta tanggung jawab. Dengan empat langkah yang telah dikemukakan sebelumnya dalam rangka pengorganisasian tersebut, maka tersusunlah suatu pola atau bentuk kerjasama dakwah, dimana masing-masing orang yang mendukung usaha kerjasama itu mengetahui pekerjaan apa yang harus dilaksanakan, sampai sejauh mana wewenang masing-masing serta jalinan hubungan antara satu dengan yang lain dalam rangka usaha kerjasama itu. Kata Kunci: Organisasi, Manajemen, Penyiaran Da'wah organization can be formulated as a series of activities to compile a framework which became a platform for all business activities of preaching the divide and classify the work to be carried out and establish and develop working relationships between interwoven organizational entities or officers. Organizing containing coordination, will be profitable also be the coherence of various abilities and skills of the executive within the framework of cooperation da’wa , all of which are directed at specific targets. organization is a cooperative relationship a number of people to achieve a goal. In an organization there are a number of people, the existence of a common goal, the interaction of everyone in the organization has a personal goal and the interaction was always directed towards a common goal. management is a series of activities undertaken to streamline and streamline the achievement of organizational goals through the use of human resources and other resources needed. Organizing the propaganda process is very important because in the process of organizing this will produce a formulation of propaganda and organizational structure and responsibilities delegated authority. With four steps that have been raised previously in the context of the organization, then composed a pattern or form of cooperation da’wa, in which each person who supports the cooperative effort to know what work is to be carried out, the extent to which authorities of each as well as the association between the with others in order to attempt cooperation. Keywords: Organization, Management, Propagation