PENGEMBANGAN MANAJEMEN MEDIA BIMBINGAN DAN KONSELING BERBASIS LOCAL GENIUS (KONSEP PENDIDIKAN BERBASIS ETNOPEDAGOGI PADA RANAH BIMBINGAN DAN KONSELING)

Abstract

Pembahasan pendidikan dimaknai sebagai suatu proses pematangan kepribadian dan moral seseorang sehingga kehidupan selanjutnya penuh makna dan berarti serta mulia dan bermanfaat bagi dirinya, masyarakat, bangsa dan negara dan Sekolah merupakan suatu institusi pendidikan formal yang di dalamnya ada proses pembentukan kepribadian dan moral dengan aturan dan struktur serta penjenjangan yang telah diatur sedemikian rupa dalam merekayasa prose pendidikan. Bimbingan dan Konseling dalam memandirikan merupakan bagian integral dalam proses pendidikan mencapai tujuan pendidikan. Proses komonikasi sewaktu melaksanakan pemberian layanan terjadi interaksi antara guru bimbingan dan konseling dengan siswa, siswa dengan siswa memerlukan media kearipan local (genisus local). Kegiatan layanan bimbingan dan konseling dalam memanfaatkan sumber media genius local agar efektif, efisien, kriatif, inovatif, produktif serta outcomesdiperlukan suatu pengelolaan yang disebut manajemen media bimbingan dan konseling.