KONTROVERSI MISS WORLD 2013 DI MEDIA

Abstract

Berita tidak sekadar merupakan realitas dari peristiwa yang ada di lapangan dan dilaporkan oleh wartawan dan media. Dalam pandangan teori framing dijelaskan bahwa apa yang disajikan di media massa telah melalui proses seleksi terhadap data serta fakta yang dilakukan sesuai dengan ideologi media tersebut. Kontrovesi penyelenggaraan Miss World 2013 yang diberitakan oleh Republika merupakan objek penelitian dalam tulisan ini yang dianalisis dengan menggunakan perangkat framing dari Zhongdang Pan dan Gerald M. Kosicki. Hasilnya menunjukkan bahwa teks berita bisa menunjukkan ideologi apa yang ada di media tersebut.