METODE PENDIDIKAN AKHLAK DALAM KITAB ADAB AL-MUFRAD KARYA IMAM BUKHARI
Abstract
Pendidikan akhlak menjadi pilar penting dalam pembentukan masyarakat Islam. Hal ini diperlihatkan Rasulullah dengan keberhasilannya mendidik para sahabat yang kala itu menjadi bagian dari masyarakat jahiliyah menjadi masyarakat terbaik dan paling mulia sepanjang masa. Proses yang dilakukan Rasulullah tidak terlepas dari metode yang digunakannya dalam membina dan mendidik akhlak dan karakter para sahabat. Penelitian ini berupaya untuk meneliti metode pendidikan yang digunakan Rasulullah dalam mendidik akhlak para sahabat yang ada dalam Kitab Adab al-Mufrad. Kitab ini ditulis secara eksklusif oleh Imam Bukhari untuk mengkaji secara khusus tentang hadis-hadis yang berkaitan dengan akhlak dan karakter. Dalam pendidikan, metode menjadi salah satu unsur terpenting yang harus diperhatikan oleh para praktisi pendidikan. Pemilihan metode pendidikan yang tepat dapat mempengaruhi keberhasilan proses pendidikan itu sendiri.