PENTINGYA MEMBANGUN KEPERCAYAAN (TRUST) DALAM MENINGKATKAN KINERJA (JOB PERFORMANCE) PEGAWAI TATA USAHA SEKOLAH

Abstract

Artikel ini disusun untuk mengkaji pentingya membangun kepercayaandalam meningkatkan kinerja pegawai TU sekolah. Sebagai salah satukomponen pendidikan yang memiliki peran penting khususnya terkaitmasalah pelayanan adminsitrasi sekolah maka seharusnya para pengambilkebijakan pendidikan memberikan perhatian yang baik terhadap pegawaitata usaha sekolah. Hal ini bisa disebabkan karena peranan pegawai tatausaha sering luput dari pantauan banyak orang sehingga pegawai tata usahadianggap masih belum memberikan kontribusi yang optimal terhadappeningkatan mutu pendidikan. Sangat jarang kita temui seorang pegawaitata usaha mendapatkan pendidikan dan pelatihan serta seminar. Faktatersebut dengan jelas memberikan kita gambaran bahwa tidak dapatdinaifkan pegawai tata usaha sebagai tenaga kependidikan di tingkat sekolahbelum opimal atau belum sesuai dengan harapan. Hal ini tentu harusmendapat perhatian serius dari segenap pihak mengingat peran dan fungsipegawai tata usaha sebagai salah satu penyelenggara pendidikan diperlukankinerja yang optimal guna menunjang penyelenggaraan pendidikan yangberkualitas. Salah satu yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kinerjapegawai TU sekolah salah satunya adalah dengan membangun kepercayaanbaik antar sesama pegawai maupun dengan pimpinan terutama kepalasekolah. Di dalam artikel ini ditemukan secara konseptual bahwamembangun kepercayaan penting dilakukan untuk meningkatkan kinerjapegawai tata usaha di sekolah.Kata Kunci: Kepercayaan, Kinerja