LEMBAGA AMIL ZAKAT, POLITIK LOKAL, DAN GOOD GOVERNANCE DI JEMBER
Abstract
Prinsip dan pilar good governance dalam lembaga amil zakat akan terimplementasi dengan baik jika mendapat dukungan penuh dari pemangku kebijakan pemerintah daerah Kabupaten Jember. Keberadaan ketiga komunitas (pribadi, lokal dan Organisasi Masyarakat) berimplikasi terhadap regulasi pengelolaan zakat dan menjadikan salah satu sebab tidak optimal-nya good governance lembaga amil zakat, baik secara regional maupun secara nasional sehingga implikasi keberadaan zakat tidak bisa efektif dan efisien. Pengelolaan zakat di Kabupaten Jember pada khususnya, menunjukkan kendala yang sangat kompleks. Hal tersebut berawal dari ketidak-percayaan masyarakat terhadap lembaga pengelolaan zakat oleh lembaga amil zakat. Untuk mendukung hal tersebut, harus diciptakan pengelolaan perusahaan yang baik dan optimalisasi good governance. Salah satu pilar organisasi yang harus diterapkan untuk good governance yaitu mendesain dan mengimplementasikan pengendalian intern.