VALIDITAS KONSTRUK KECEMASAN MATEMATIKA: ANALISIS FAKTOR KONFIRMATORI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji validitas konstruk dari skala kecemasan matematika. Analisis faktor konfirmatori dilakukan dan diikuti dengan pengujian korelasi antara faktor Math Anxiety Rating Scale. Subyek dalam penelitian ini berjumlah 89 siswa. Hasil menunjukkan bahwa konstruk kecemasan matematika  terdiri dari dua dimensi yaitu kecemasan belajar matematika (kecemasan tentang proses pembelajaran), dan kecemasan pada evaluasi matematika (terkait dengan situasi pengujian).