PENINGKATAN DAYA KELUARAN SEL SURYA DENGAN PENAMBAHAN INTENSITAS BERKAS CAHAYA MATAHARI

Abstract

Sel surya sebagai penghasil energi listrik dari sinar matahari secara langsung saat ini masih memberikan daya keluaran yang relative kecil. Diperlukan panel sel surya yang luas untuk mendapatkan daya besar. Dilakukan metode meningkatkan daya keluaran sel surya dengan tidak menambah luas permukaan panel sel surya. Peningkatan dilakukan dengan menambahkan perangkat pengumpul berkas sinar  matahari dari  kumpulan lensa  cembung  yang  disusun  secara  mendatar. Pengumpul berkas sinar matahari terdiri dari 30 lensa dengan panjang fokus 30 cm. Dengan cara ini didapatkan  daya  keluaran  dari  panel  sel  surya  yang  digunakan  mengalami  peningkatan.  Pada penelitian ini didapatkan peningkatan daya keluaran dari panel sel surya yang digunakan sebesar 26,67%.