KARAKTERISASI CANGKANG KERANG MENGGUNAKAN XRD DAN X RAY PHYSICS BASIC UNIT

Abstract

Cangkang kerang jenis Anadara Granosa merupakan bahan keramik yang  termasuk ke dalam jenis zat padat kristal. Sebagai langkah awal dilakukan penelitian dengan sampel cangkang kerang (CaCO3)  yaitu melakukan karakterisasi menggunakan dua  alat yang berbeda yaitu X Ray Diffraction (XRD) dan X Ray Physics Basic Unit, ini dilakukan untuk mengetahui perbedaan antara kedua alat tersebut. Dalam karakterisasi cangkang kerang (CaCO3) menggunakan X–Ray Diffraction dan X – Ray Physics Basic  Unit  tahapan – tahapannya antara lain: (1) cangkang kerang dicuci dengan alkohol  dan  gelombang ultrasonik, (2)  penghalusan secara  manual  dan  ball  milling,  (3) Karakterisasi menggunakan XRD dan X-Ray Physics Basic Unit, (4) Pengamatan serbuk cangkang kerang  menggunakan Transmission Electron Microscopy (TEM) dan mikroskop inverted, (5) analisa.Dari hasil karakterisasi menggunakan XRD diketahui strukturnya adalah ortorombik, dengan nilai parameter kisi a 4.96630,  b 7.95950, c 5.75030, sedangkan untuk nilai Rp, Rwp, Rexp, RB   dan GOF masih  belum  didapatkan  hasil  yang  baik,  hal  ini disebabkan  cangkang kerang  merupakan bahan alam yangbersifat heterogen. ini dapat dilihat dari hasil foto TEM yang masih kurang jelas. Sedangkan hasil difraksi sinar x menggunakan X-Ray Physics Basic Unit tidak didapatkan puncak yang jelas, namun dapat dihitung energi tertinggi pada sudut 18o    yaitu 2,006.10-6    d -1  dan  energi terendah pada sudut 58o   sebesar 1,171.10-6   d -1. Dan dari pengamatan dengan mikroskop inverted didapatkan ukuran butir sampel antara 1.28 sampai 0.85  µF .