Pengaruh Penerapan Manajemen Mutu Terhadap Kualitas Sumberdaya Pendidik TPQ Darussalam Blokagung Tegalsari Banyuwangi Tahun Pelajaran 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk:(1) pengaruh penerapan manajemen mutu TPQ Darussalam Blokagung  Blokagung Tegalsari Banyuwangi,  (2) Mengeahui kualitas sumber daya pendidik TPQ Darussalam Blokagung Blokagung Tegalsari Banyuwangi,  (3) mengetahui pengaruh panerapan manajemen mutu terhadap kualitas sumber daya pendidik TPQ Darussalam Blokagung Tegalsari Banyuwangi. Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif  dengan teknik product moment pada uji validitas data dan untuk mencari reliabilitas data menggunakan rumus alpha, sedangkan pada uji hipotesis menggunakan uji F dan uji t kemudian untuk teknik analisis data menggunakan uji normalitas dengan menggunakan model regresi. Populasi penelitian ini adalah wali santri TPQ Darussalam berjumlah 250. Untuk mengukur variabel, peneliti menggunakan kuesioner untuk variasi metode mengajar  dan motivasi belajar. Setelah melakukan analisis data yang dikumpulkan, ditemukan bahwa (1) penerapan manajemen mutu TPQ Darussalam Blokagung Tegalsari Banyuwangi  baik. (2) kualitas sumberdaya pendidik TPQ Darussalam Blokagung Tegalasari Banyuwangi sangat baik. (3) ada pengaruh Penerapan  Manajemen Mutu terhadap Kualitas Sumberdaya Pendidik TPQ Darussalam Blokagung Tegalsari Banyuwangi Tahun Pelajaran 2017 adalah sebesar 36,3%.