KONSEP PENDIDIKAN ANAK DAN AMANAH KONSTITUSI INTERNASIONAL

Abstract

Anak merupakan amanah keluarga, negara dan bangsa-bangsa di dunia, oleh karena itu anak harus memperoleh perhatian khusus. Perhatian tersebut meliputi kesehatan, ketenangan, kebebasan dan pendidikan. Amanah konstitusi nasional tertuang dalam undang-undang dan peraturan pemerintah yang memberikan hak penuh kepada anak-anak. Dengan demikian pemerintah harus memberikan kontribusi kepada hak-hak anak.Juga amanah dunia internasional terhadap hak-hak anak mendapat perhatian yang besar dan amanah tersebut tertuang dalam amanah konstitusi PBB terhadap seluruh bangsa-bangsa di dunia. Dan bahkan bagi negara yang tidak mengindahkan hak-hak anak akan diberikan sanksi tegas.Pendapat para pakar pendidikan banyak menaruh perhatian kepada anak, bahkan anak yang sejak kecil diberikan pendidikan yang cukup akan memperoleh kesuksesan pada jenjang pendidikan berikutnya.Perhatian pakar pendidikan juga banyak meneliti tentang berbagai perkembangan seperti; perkembangan kognitif, perkembangan afektif dan perkembangan psikomotorik anak melalui proses pembelajaran.Dari berbagai penelitian para pakar, akan melahirkan teori-teori baru dalam dunia pendidikan dan memberikan sumbangsih pemikiran pendidikan di tingkat nasional dan internasional.