MANAJEMEN KELAS BERKARAKTERISTIK SISWA
Abstract
Hakikat dari manajemen kelas adalah penciptaan kondisi belajar siswa yang lebih kondusif. Sedangkan kondisi belajar yang kondusif merupakan prasyarat yang paling penting bagi kelancaran terselenggaranya kegiatan belajar siswa, sehingga dengan lancarnya proses pembelajaran berpengaruh terhadap hasil belajar yang lebih optimal. Manajemen kelas yang baik adalah yang dapat melayani dan membantu kebutuhan siswa dalam pembelajaran. Oleh karena itu, karakteristik dan kebutuhan siswa adalah hal yang paling pertama perlu diketahui dan diperhitungkan oleh guru dengan sebaik-baiknya.Adapun yang menjadi kajian dalam penulisan ini adalah: (1) untuk mengetahui gambaran langkah-langkah kegiatan guru dalam manajemen kelas pembelajaran; (2) untuk memperoleh gambaran karakteristik siswa dalam pembelajaran; dan (3) untuk memperoleh gambaran keterampilan guru dalam manajemen kelas. Metode kajian yang digunakan adalah studi pustaka.Kesimpulan dari kajian ini adalah: (1) manajemen kelas yang dilakukan guru guna mencapai tujuan pembelajaran perlu direncanakan terlebih dahulu dengan langkah-langkah yang jelas dan opersional sebagai bahan persiapan mengajar; (2) karakteristik dan kebutuhan siswa dalam manajemen kelas perlu diperhitungkan dengan baik oleh guru untuk mendapatkan dalam penggunaan metode/media mengajar yang lebih tepat; dan (3) dalam manajemen kelas agar terpelihara kondisi belajar yang optimal diperlukan beberapa keterampilan dan pendekatan mengajar yang dilakukan guru dalam melayani kebutuhan siswa.