Jam'iyyah Istijma al-Juhud li Islah al-Tarbiyyah al-Islamiyyah (GUPPI): Tajdid fi al-Tarbiyyah al-Islamiyyah an Tariq al-Siyasah?

Abstract

GUPPI (Gabungan Usaha Pembaruan Pendidikan Islam) dapat diletakkan sebagai sejarah pembaruan pendidikan Islam di Indonesia. GUPPI merupakan satu-satunya organisasi yang secara eksplisit bertujuan melakukan pembaruan pendidikan Islam. Namun, dilihat dari sisi tokoh pendirinya yang terdiri dari para pemimpin pesantren di daerah Jawa Barat, dapat diduga bahwa GUPPI merupakan salah satu bentuk representasi kekhawatiran kalangan tradisional terhadap semakin kuatnyapengaruh kaum modernis, terutama dalam bidang pendidikan. Pergumulan antara pendidikan dan politik membuat organisasi ini kehilangan wataknya sebagai pembaru pendidikan Islam. GUPPI bahkan lebih dikenal sebagai organisasi sayap GOLKAR daripada organisasi pembaharu pendidikan yang inisiatifnya muncul dari bawahCopyright (c) 2014 by SDI. All right reserved.DOI: 10.15408/sdi.v5i3.741