PANCASILA: PEMIKIRAN EKONOMI KERAKYATAN DAN PENGARUH PEDAGANG ISLAM DI AWAL KEBANGKITAN NASIONAL
Abstract
Tujuan penelitian adalah menemukan dan mendeskripsikan tentang pemikiran ekonomi kerakyatan serta bagimana pengaruh perdagangan Islam di awal kebangkitan nasional. Metode penelitian adalah kualitatif deskriptif dengan jenis kajian pustaka. Hasil kajian dalam penelitian ini menemukan bahwa masuknya pengaruh Kolonial Eropa dan bangkitnya kekuatan priyayi dengan lahirnya Kerajaan Mataram. Menyebabkan posisi Islam secara politik berada pada kondisi yang tidak menguntungkan. Dalam bahasa Kuntowijoyo umat Islam mengalami marginalisasi-periferalisasi yang menjadikan Islam sering kali tampil sebagai pelopor aksi protes terhadap penguasa baik pada Pemerintah Kolonial Belanda maupun kepada penguasa priyayi lokal. Pada masa tumbuhnya kesadaran nasional Indonesia yang juga dimotori oleh umat Islam. Yang datang tidak lewat bangku sekolah yang disediakan oleh Pemerintah Kolonial Belanda.