PENYULUHAN DAN SOSIALISASI STOP BULLYING TERHADAP PELAJAR SD DAN SMP DI PEKON DADAPAN, KECAMATAN SUMBER REJO, KABUPATEN TANGGAMUS
Abstract
Bullying merupakan segala bentuk penindasan atau kekerasan yang dilakukan dengan sengaja oleh satu orang atau sekelompok orang yang lebih kuat atau berkuasa terhadap orang lain, dengan tujuan untuk menyakiti dan dilakukan secara terus menerus. Dalam rangka membantu pencegahan bullying yang ada di sekolah atau di luar sekolah, maka Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai memilih sebuah kegiatan yang bertujuan meningkatkan pengetahuan pelajar SD dan SMP yang ada di Pekon Dadapan tentang bahayanya bullying di sekitar sekolah maupun di luar sekolah. Peserta Kegiatan ini adalah siswa-siswa SDN 1 Dadapan, SDN 2 Dadapan, SDN 3 Dadapan dan SMPN 1 Sumberejo yang ada di Pekon Dadapan, Kecamatan Sumberejo, Kabupaten Tanggamus, Lampung. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah metode ceramah, diskusi, dan tanya jawab. Pelaksanaan kegiatan dilaksanakan pada tanggal 6, 7, 8, dan 16 Februari 2023. Kegiatan penyuluhan dan sosialisasi ini dilakasanakan dalam 3 tahap, yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap evaluasi. Pada pelaksanaannya, siswa/i antusias dalam diskusi, tanya jawab, menyampaikan ide, bersedia mengikuti kegiatan dari awal hingga selesai acara. Pelajar berhasil terlibat aktif dalam mengeksplorasi berbagai aspek bullying dan menyusun solusi pencegahan yang dapat diterapkan di lingkungan sekolah dan masyarakat.