DEVELOPMENT OF AN ANDROID-BASED SERENITY MEDITATION GUIDE FOR TEENS
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah belum adanya panduan meditasi ketenangan berbasis android bagi remaja. Tujuan dari penelitian ini mengembangkan aplikasi panduan meditasi ketenangan berbasis android bagi remaja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan Analyze, Design, Development, Implementation, dan Evaluation (ADDIE). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan wawancara. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket, pedoman wawancara, dan lembar validitas instrumen. Teknik keabsahan data telah mendapat validasi instrumen penilaian oleh ahli. Teknik analisis data menggunakan analisis Gregory. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi panduan meditasi ketenangan berbasis android bagi remaja (TAPA-KU). Remaja yang menggunakan aplikasi TAPA-KU dapat mengikuti panduan meditasi ketenangan dengan baik. Remaja menggunakan meditasi ketenangan sebagai media mengatasi tekanan mental. Aplikasi TAPA-KU masuk kategori baik karena nilai validasi konstruk >0,75, serta aplikasi TAPA-KU secara keseluruhan mendapatkan skor 86,65 % termasuk kategori sangat baik.