Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Platform Quizalize Dalam Pembelajaran Bahasa Arab Siswa Kelas VII MTs N 2 Bolaang Mongondow
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan platform Quizalize dalam pembelajaran Bahasa arab siswa kelas VII MTs N 2 Bolaang Mongondow. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif deskriptif. Tehnik pengumpulan data yang digunakan adalah menyebar angket. Platform Quizalize menyediakan platform di mana guru dapat secara otomatis menganalisis data siswa. Seorang guru bisa membuat kuis sendiri atau menggunakan kuis yang dibuat oleh guru lain dari sumber-sumber yang berbeda. Ragam tayangan kuis yang bervariasi dapat memberikan kesan menarik bagi siswa. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa penggunaan platform quizalize ini cocok diterapkan dalam pembelajran Bahasa arab, hal ini didasari dari angket yang disebar kepada siswa, menyatakan setuju dengan pengembangan pemanfaatan platform ini dari segi antara lain sebagai berikut: 1) cocok digunakan dalam pembelajaran Bahasa arab, 2) lebiih menarik dan tidak membosankan, 3) mendorong untuk mendapatkan hasil belajar yang maksimal, 4) suasana belajar yang menyenangkan dan 5) membantu memahami belajar Bahasa arab.