Pentingnya Etika Dalam Pendidikan Agama Buddha
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggali pentingnya etika dalam pendidikan agama Buddha di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur untuk mengumpulkan informasi terkait. Hasil studi literatur menunjukkan bahwa etika memainkan peran penting dalam agama Buddha. Etika membantu individu mencapai kebahagiaan, kedamaian, serta memahami dan menerapkan ajaran Buddha dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, etika juga berperan dalam meningkatkan kualitas hidup, mengurangi penderitaan, dan mengembangkan rasa empati serta kasih sayang terhadap makhluk hidup lainnya. Oleh karena itu, pendidikan agama Buddha perlu memperkenalkan dan mengajarkan etika kepada siswa agar mereka dapat memahami dan mengaplikasikan ajaran Buddha dalam kehidupan mereka sehari-hari.