Pemahaman Blended Learning Guru Pendldikan Agama Buddha Peserta Pendldikan Profesi Guru Tahun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tingkat pemahaman guru Pendidikan Agama Buddha tentang blended learning yang mengikuti program Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan (PPGJ) pada tahun 2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan 105 sampel. Data penelitian dikumpulkan menggunakan metode survei dengan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pemahaman guru Pendidikan Agama Buddha tentang blended learning adalah 76,4%. Tingkat pemahaman guru tentang blended learning menurut dimensi adalah 76,8% pada implementasi pembelajaran, 75,6% pada interaksi guru dan siswa, 73,7% pada waktu pembelajaran, 79,9% pada materi pembelajaran, dan 71,6% pada efektivitas pembelajaran. Tingkat pemahaman guru tentang blended learning menurut jenis kelamin adalah 19,3% guru laki-laki dalam kategori tinggi, 68,4% guru laki-laki dalam kategori sedang, 12,3% guru laki-laki dalam kategori rendah, 14,6% guru perempuan dalam kategori tinggi, 68,8% guru perempuan dalam kategori sedang, dan 16,7% guru perempuan dalam kategori rendah. Tingkat pemahaman guru tentang blended learning menurut jenjang sekolah yang diajarkan: (a) Sekolah Dasar: 10,5% dalam kategori tinggi, 65,8% dalam kategori sedang, dan 23,7% dalam kategori rendah; (b) Sekolah Menengah Pertama: 23,3% dalam kategori tinggi; 67,4% dalam kategori sedang, dan 9,3% dalam kategori rendah; (c) Sekolah Menengah Atas: 28,6% dalam kategori tinggi dan 71,4% dalam kategori sedang; dan (d) Sekolah Menengah Kejuruan: 80,0% dalam kategori sedang dan 20,0% dalam kategori rendah. Tingkat pemahaman guru tentang blended learning menurut tingkat pendidikan guru: (a) Sarjana: 17,3% dalam kategori tinggi, 67,3% dalam kategori sedang, dan 15,3% dalam kategori rendah; dan (b) Magister: 14,3% dalam kategori tinggi dan 85,7% dalam kategori sedang. Tingkat pemahaman guru tentang blended learning menurut masa kerja guru: (a) lebih dari 10 tahun: 13,0% dalam kategori tinggi, 63% dalam kategori sedang, dan 23,9% dalam kategori rendah; dan (b) 5 - 10 tahun: 20,3% dalam kategori tinggi, 72,9% dalam kategori sedang, dan 6,8% dalam kategori rendah.