ANALISIS PENERAPAN LAYANAN PUBLIK DALAM RANGKA MENINGKATKAN KUALITAS LAYANAN KEAGAMAAN PADA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN TABANAN
Abstract
Artikel ini menguraikan masalah pelayanan keagamaan sebagai salah satu jenis layanan publik yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan publik atas layanan yang berkualitas dan mudah diakses oleh masyarakat. Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabanan adalah penyelenggara layanan sebagaimana diamanatkan oleh UU No. 25 Tahun 2009 dan PMA No. 65 Tahun 2016. Penyelenggaraan layanan dilakukan melalui Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP). Pelayanan PTSP belum mampu memberikan layanan berkualitas sesuai kebutuhan masyarakat. Untuk menyediakan Layanan Publik berkualitas memerlukan strategi yang memudahkan masyarakat mengakses dan mengetahui jenis layanan yang diselenggarakan. Dalam mengidentifikasi strategi dianalisis melalui pendekatan Customer Relationship Management (CRM) dan Porter’s Competitiveness Diamond Model (PCDM) untuk menganalisa tingkat daya saing layanan serta dalam menganalisis strategi menggunakan SWOT dengan memilih satu dari dari beberapa alternatif strategi yang tersedia menggunakan metode IFAS dan EFAS. Kata Kunci: Layanan Publik, Kualitas Layanan, CRM dan PCDM, SWOT.