PEMAKNAAN TRADISI SEDEKAH BUMI DI DUKUH GEDANG SEWU, DESA PEGANJARAN, KECAMATAN BAE, KABUPATEN KUDUS
Abstract
Tulisan di bawah ini akan mengkaji makna dalam pelaksanaan tradisi sedekah bumi oleh warga di dukuh Gedangsewu, Desa Peganjaran, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus. Di dalam tulisan ini akan menjelaskan apa arti tradisi sedekah bumi, maksud dan tujuan dilaksanakannya sedekah bumi, serta makna apa saja yang terkandung di dalam sedekah bumi ini. Mengingat tradisi sedekah bumi adalah tradisi turun temurun dari nenek moyang dan harus terus dilestarikan hingga kapanpun dan jangan sampai kebudayaan ini hilang di telan oleh zaman. Masyarakat dukuh gedangsewu merasa perlu untuk melaksanakan tradisi sedekah bumi ini untuk mengungkapkan wujud dari rasa syukur masyarakat kepada tuhan atas segala nikmat yang telah diberikan melalui hasil bumi. Selain itu tradisi sedekah bumi juga di maksudkan untuk mendapatkan ketenangan batin dan juga keselamatan hdiup di dunia ini.Kata kunci: Sedekah Bumi, Tradisi Jawa, Tradisi Turun Temurun,