Analisis Program Anti Bullying sebagai Penunjang Karakter Profil Pelajar Pancasila di Madrasah Ibtidaiyah

Abstract

Penelitian ini mengeksplorasi efektivitas program anti bullying sebagai pendukung dalam membentuk karakter profil pelajar Pancasila di Madrasah Ibtidaiyah (MI) disalah satu daerah di Nganjuk. Kebutuhan akan upaya pencegahan bullying di sekolah menjadi semakin penting dalam konteks pembentukan karakter siswa yang mengintegrasikan nilai-nilai Pancasila.Tujuan penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sejauh mana program anti bullying berkontribusi terhadap pembentukan karakter siswa berdasarkan nilai-nilai Pancasila di MI. Metode penelitian ini melibatkan pendekatan kualitatif dengan penggunaan wawancara, observasi dokumentasi. Data-data yang terkumpul kemudian dianalisis menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Hasil analisis menunjukkan bahwa program anti bullying memiliki pengaruh positif dalam membentuk karakter siswa berdasarkan nilai-nilai Pancasila di MI. Siswa yang terlibat dalam program tersebut menunjukkan peningkatan dalam pemahaman nilai-nilai Pancasila, sikap toleransi, dan kepedulian terhadap sesama. Penelitian ini mengindikasikan bahwa program anti bullying memiliki peran yang signifikan dalam membentuk karakter siswa yang menginternalisasi nilai-nilai Pancasila. Implementasi program semacam ini memainkan peran penting dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman, mengurangi insiden bullying, dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya toleransi dan kepedulian di antara siswa.