Peran Petani dalam Mengembangkan Eksistensi MI dan MTs Darush Sholihin Kabupaten Probolinggo

Abstract

Abstract: The role of the community in efforts to develop madrasas is very important, because these efforts will be implemented through their involvement both materially and morally. This study aims to analyze the role of the farming community in developing madrasas at MI and MTs in Pelankerep Hamlet, Probolinggo City. The subjects of this research are people who work as farmers in the hamlet. The method used in this research is to use a qualitative approach, the data collection technique uses participant observation, in-depth interviews, and documentation. The results of the study show that the role of the community in the development of madrasas at MI Mts Darus Sholihin is very influential. Where the people there are very enthusiastic about supporting and contributing to all activities at the madrasa. They consider madrasah to be a complete educational institution, not only focusing on general knowledge but also religious knowledge. One of the strengths of madrasas is the integrated learning of Islamic religious knowledge. Considering that there are villages where morals are prioritized over knowledge, madrasah education is very suitable for the people there. Which, of course, has an approach taken by the local madrasah, namely holding regular meetings once a month. Public relations in the world of education is a management function that is unique and supports the development, maintenance of common paths between an organization and its public, especially regarding communication, understanding, acceptance and cooperation activities. Abstrak: Peran masyarakat dalam upaya pengembangan madrasah sangat penting, karena upaya tersebut akan diimplementasikan melalui keterlibatan mereka baik secara materi ataupun moril. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana peran Masyarakat petani dalam mengembangkan madrasah di MI dan MTs di Dusun Pelankerep kota Probolinggo. Subjek penelitian ini adalah masyarakat yang berprofesi sebagai petani di dusun tersebut. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kualitatif, teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi partisipan, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran dari masyarakat terhadap pengembangan madrasah di MI Mts Darus Sholihin sangat berpengaruh. Dimana masyarakat di sana sangat antusias mendukung dan ber kontribusi dalam segala kegiatan yang ada di madrasah tersebut. Mereka menganggap madrasah adalah suatu lembaga pendidikan yang lengkap, bukan hanya fokus dalam ilmu umum namun juga ilmu agama. Salah satu kelebihan madrasah adalah terintegrasikannya pembelajaran ilmu agama Islam. Mengingat di sana adalah pedesaan yang sangat mengedepankan moral ketimbang pengetahuan, pendidikan madrasah sangat cocok untuk masyarakat di sana. Yang mana, tentu ada pendekatan yang dilakukan dari pihak madrasah setempat yakni mengadakan pertemuan rutin satu bulan satu kali. hubungan masyarakat dalam dunia pendidikan adalah suatu fungsi manajemen yang khas dan mendukung pembinaan, pemeliharaan jalur bersama antara organisasi dengan publik nya terutama menyangkut aktivitas komunikasi, pengertian, penerimaan dan kerja sama.