Pemanfaatan Internet Sebagai Sumber Pembelajaran Di Sd Negeri Pondok Ranji 02

Abstract

Abstrak Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk mengungkap terkait dengan pemanfaatan internet sebagai sumber pembelajaran, yang dilakukan di SD NEGERI PONDOK RANJI 02. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan metode wawancara, observasi, dan dokumen. Hasil dari wawancara, observasi dan dokumen kemudian dianalisis dengan teknik deskriptif. Data dilakukan dengan menggunakan triangulasi data yaitu membandingkan data hasil observasi dengan data hasil wawancara dan dengan dokumen. Hasil penelitian tentang bagaimana Pemanfaatan internet sebagai sumber pembelajaran  SD NEGERI PONDOK RANJI 02 , Bentuk pemanfaatan internet sebagai sumber pembelajaran  SD NEGERI PONDOK RANJI 02 yang dilakukan oleh guru dan siswa adalah dengan penugasan oleh guru, siswa diberikan tugas untuk mencari, mempelajari, dan mengungkapkan pada saat pembelajaran untuk memperkaya keterbatasan materi yang ada pada buku dan lembar kerja anak yang digunakan pada saat pembelajaran dan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang muncul pada saat diskusi, keinginan anak yang tinggi untuk mencari pengetahuan dari berbagai sumber yang didapat melalui browsing dan searching di internet.