Pengaruh Kecerdasan Emosional Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa
Abstract
Kecerdasan emosional adalah kemampuan untuk mengenali perasaan, meraih dan membangkitkan perasaan untuk membantu pikiran, memahami perasaan, dan mengendali perasaan sehinggga membantu perkembangan emosi dan intelektual. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kecerdasan emosional berpengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa. Penelitian in menggunakan penelitian kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah Ex-postpasto. Banyak sampel yang di gunakan sebagai obyek penelitian adalah keseluruhan dari populasi yaitu 32 siswa kelas VIII MTs. Al-Ikhlashiyah Perampuan. Tekhnik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas, dan uji linieritas. Untuk melihat hubungan yang signifikan antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar siswa, digunakan rumus product moment, setelah hasil perhitungannya terdapat hubungan yang signifikan, baru peneliti lanjut ke uji selanjutnya dimana peneliti ingin melihat pengaruh kecerdasan emosional dengan hasil belajar matematika siswa. Uji yang digunakan adalah uji t. Hasil penelitian yang telah dilakukan, peneliti dapat menyimpulkan bahwa ada pengaruh antara kecerdasan emosional dengan hasil belajar matematika siswa. Hal ini bisa dilihat dalam hasil perhitungan sebesar 0,495 lebih besar dengan r tabel untuk taraf kesalahan 5% dengan N=32 sebesar 0,349, yang berarti (0,495 > 0,349). Ini berarti bahwa lebih besar r hitung dari pada r tabel. Bisa dilihat juga dari hasil uji t di peroleh nilai yaitu t hitung > t tabel (2,00 > 1,697). Sehingga dengan ini bisa dinyatakan bahwa terdapat pengaruh kecerdasan emosioanl terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII di MTs Al-Ikhlashiyah perampuan.