Peran Kualitas Sumber Daya Insani Dalam Mewujudkan Keberhasilan Koperasi (Studi Pada Koperasi Tunas Baru Kabupaten Bungo Jambi)

Abstract

Fokus penelitian ini, ingin mengkaji tentang Sumber Daya Insani yang ada pada Koperasi Unit Desa Tunas Baru ditinjau dari karakter dan kriteria insani, kemudian mengkaji kendala yang dihadapi oleh sumber daya insnai dalam mewujudkan keberhasilan koperasi, dan mengkaji tentang peran sumber daya insani dengan karakter dan kriteria yang dimiliki dalam mewujudkan keberhasilan koperasi pada koperasi unit desa tunas baru kabupaten Bungo. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang berfokus pada metode deskriptif dengan pola studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Peran SDI dalam mewujudkan keberhasilan koperasi dapat dilihat dari jumlah anggota, jenis anggota, jumlah simpanan, besaran SHU, dan permodalan koperasi yang mengalami peningkatan setiap tahunnya, hal ini ditunjukkan dari peran SDI dalam bentuk kemampuan fisik, sikap, kecerdasan emosional, dan kecerdasan kreatifitas.