Meningkatkan Teknik Dasar Passing Bawah Dalam Permainan Bolavoli Melalui Media Papan Pantul
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan teknik dasar passing bawah dalam permainan bolavoli melalui media papan pantul pada siswa SMP Negeri 1 Telaga Biru. Apabila media papan pantul diterapkan dalam proses pembelajaran, maka teknik dasar passing bawah dalam permainan bolavoli pada siswa kelas SMP Negeri 1 Telaga Biru akan meningkat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Pembelajaran melalui media papan pantul dapat meningkatkan teknik dasar passing bawah dalam permainan bolavoli pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Telaga Biru. Dari hasil analisis yang diperoleh peningkatan yang signifikan dari observasi awal, siklus I, siklus II dan siklus III. Teknik dasar passing bawah dalam permainan bolavoli pada observasi awal dengan rata-rata 52,64 meningkat menjadi 69,23 pada siklus I dengan jumlah siswa 11 orang. Pada siklus II terjadi peningkatan teknik dasar siswa sebesar 74,52. Pada siklus III terjadi peningkatan hasil belajar siswa sebesar 81,17