ANALISIS PENGARUH KOMPENSASI, MOTIVASI, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada Karyawan Bagian Produksi CV. lndo Karya Glassco Semarang)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kompensasi, motivasi, dan lingkungan kerja terbadap kinerja karyawan CV. ludo Karya Glassco Semarang. Objek penelitian ini adalah CV. lndo Karya Glassco Semarang. Unit sampelnya adalah para karyawan yang berkerja dibagian produksi pada CV. Indo Karya Glassco Semarang. Populasi dalam penelitian ini yaitu para karyawan yang bekerja pada CV. Indo Karya Glassco Semarang. Pada penelitian ini menggunakan 31 orang responden. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan asumsi klasik, Berdasarlcan pada basil analisis dan pembahasan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: ( 1) Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan bagian produksi pada CV. Indo Karya Glassco Semarang. (2) Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan bagian produksi pada CV. Indo Karya Glassco Semarang. (3) Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan bagian produksi pada CV. Indo Karya Glassco Semarang.Kata kunci: kompensasi, motivsi, lingkungan kerja, kinerja karyawan.