Bahasa Tubuh Percaya Diri dalam Komunikasi Dakwah
Abstract
Dai dalam menyampaikan pesan dakwahnya butuh menampilkan bahasa tubuh percaya diri agar mampu meyakinkan mad’u dalam menerima pesan dakwahnya. Bentuk bahasa tubuh percaya diri dalam konteks komunikasi dakwah belum banyak diulas, padahal setiap dai harus menampilkan bahasa tubuh percaya diri karena berkaitan erat dengan kredibilitas dan penerimaan dai oleh komunikan saat berdakwah. Ustaz Ary Ginanjar dalam kultumnya terindikasi memunculkan bahasa tubuh percaya diri berdasarkan pada ekspresi, gerakan tangan dan postur tubuhnya. Rumusan masalah yang dikaji adalah bagaimana bahasa tubuh percaya diri dalam komunikasi dakwah Ustaz Ary Ginanjar dalam Kultum – Gapai Kemuliaan CNN Indonesia Episode 4 Mengenali Potensi Diri? Tulisan ini hendak mendeskripsikan bahasa tubuh percaya diri Ustaz Ary Ginanjar dalam acara kultum tersebut. Konsep percaya diri dan teori bahasa tubuh percaya diri digunakan sebagai pijakan analisisnya dengan pendekatan kualitatif deskriptif sebagai metode penelitiannya. Diawali dengan mendeskripsikan bahasa tubuh Ustaz Ary Ginanjar lalu dianalisis menggunakan teori bahasa tubuh percaya diri. Ditemukan adanya bahasa tubuh percaya diri seperti tatapan mata yang nyaman, kontak mata, ibu jari diangkat, kepala dan dagu sedikit mendongak ke atas, postur tubuh tegak dengan posisi bahu sejajar dan bergerak luwes tanpa ragu.