Peran Guru Kristen Dalam Layanan Bimbingan Konseling di Sekolah Tunas Daud Denpasar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan pemahaman guru tentang peran guru Kristen di sekolah Tunas Daud Denpasar; pemahaman guru Kristen tentang layanan bimbingan konseling di sekolah Tunas Daud Denpasar; penerapan layanan bimbingan konseling di sekolah Tunas Daud Denpasar. Data-data dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan studi dokumen. Berdasarkan analisis didapatkan hasil, yaitu: (1) pemahaman guru tentang peran guru Kristen di sekolah Tunas Daud Denpasar, memahami dengan sangat baik peran guru Kristen sebagai pendidik dan motivator, memahami dengan baik peran guru Kristen sebagai pengajar dan pembelajar, dan sebagai pemberita Injil; (2) Pemahaman guru Kristen tentang layanan bimbingan konseling di sekolah Tunas Daud Denpasar, memahami layanan bimbingan konseling bidang bimbingan belajar dengan baik, cukup memahami layanan bimbingan konseling bidang bimbingan pribadi dan bidang bimbingan sosial, tetapi kurang memahami layanan bimbingan konseling bidang bimbingan karir; dan (3) Penerapan layanan bimbingan konseling di sekolah Tunas Daud Denpasar, sudah menerapkan dengan baik bidang bimbingan pribadi, bidang bimbingan sosial, dan bidang bimbingan belajar, tetapi sangat kurang menerapkan layanan bimbingan konseling bidang bimbingan karir.