PRINSIP KERJA SAMA DAN IMPLIKATUR PERCAKAPAN DALAM TEKS YOUTUBE NAJWA SHIHAB “NGOBROLIN WONDERLAND INDONESIA, INTRIK KASUS SAMBO, PELIKNYA RKHUP | MUSYAWARAH”

Abstract

Perbincangan isu aktual yang dibahas oleh pemandu acara kerap mengabaikan tujuan komunikasi sehingga menghasilkan tuturan bermakna implisit. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan prinsip kerja sama yakni pematuhan dan pelanggaran prinsip kerja sama serta implikatur percakapan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang dianalisis menggunakan metode padan ekstralingual subjenis padan pragmatis. Sumber data penelitian ini adalah teks youtube Najwa Shihab dengan data berupa tuturan pemandu acara yang mengandung pematuhan prinsip kerja sama, pelanggaran prinsip kerja sama, dan implikatur percakapan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi simak dengan dan catat. Berdasarkan hasil analisis data, ditemukan sembilan data diantaranya penerapan prinsip kerja sama yakni empat data dengan penjabaran empat data yang mematuhi prinsip kerja sama dan lima data yang melanggar prinsip kerja sama, serta  implikatur percakapan akibat pelanggaran prinsip kerja sama dengan lima kategori sebagai berikut: (1) bergurau; (2) basa-basi; (3) menyindir; (4) mengelak, dan (5) memberi jawaban tidak tentu.