MENINGKATKAN KEMAMPUAN GERAK DASAR TARI MELALUI TARI KREASI ANAK PADA ANAK USIA DINI 5-6 TAHUN DI TK AULIA PONTIANAK BARAT TAHUN AJARAN 2019/2020

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kemampuan gerak dasar tari masih rendah pada anak usia dini kelompok B1 Tk Aulia Pontianak Barat dengan indikator: anak belum dapat melakukan gerakan dasar tari tangan dan kaki, gerakan dasar tari kepala dan mengayunkan badan masih kaku, anak belum mampu menirukan gerakan tari kreasi dengan iringan musik, dan anak belum mampu menirukan gerakan berjalan maju, mundur dengan iringan musik. Metode penelitian menggunakan penelitian Tindakan Kelas (PTK). Pelaksanaan pengumpulan data yaitu dengan beberapa instrumen penelitian yang berupa observasi, dokumentasi, wawancara dan catatan lapangan. Kemudian data analisis dengan cara kuantitatif dan kualitatif dengan menggunakan rumus persentase. Penelitian ini berikutnya menyimpulkan: 1) Kemampuan gerak dasar tari sebelum menggunakan tari anak kreasi pada Anak Usia Dini 5-6 tahun di TK Aulia Pontianak, berada kategori kurang. karena hanya berada pada kisaran 18,2% dengan kategori penilaian Belum Berkembang (BB); 2) Kemampuan gerak dasar tari anak sesudah menggunakan tari kreasi mengalami peningkatan menjadi 20,23% pada siklus 1 dengan kategori Mulai Berkembang (MB) dan meningkat menjadi 72,07% pada siklus II dengan kategori berkembang sangat baik.