ANALISIS KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA PERCETAKAN TERMINAL MAS PACK KOTA PONTIANAK

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Analisis Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Percetakan Terminal MAS PACK Pontinak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Analisis Kualitas Produk terhadap Kepuasan Konsumen Pada Percetakan Terminal MAS PACK Pontianak. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis konten, analisis naratif, analisis teori beralas dan analisis kerangka kerja. Terminal Mas Pack merupakan usaha yang memiliki jasa percetakan yang dapat menghasilkan produk berupa packaging/kemasan produk untuk membantu UMKM dalam menunjang promosi dan penjualan produk. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kualitas produk terhadap kepuasan konsumen dapat dilihat dari 1) daya tahan produk dimana daya tahan produk berkaitan dengan sebeberapa lama produk tersebut dapat digunakan. 2) Kualitas desain produk yang diciptakan menggunakan tinta yang bagus atau premium sehingga terlihat jelas hasil cetakan pada bagian warna dan tulisan. 3) Percetakan dilakukan sesuai dengan permintaan design oleh konsumen, ketepatan waktu penyelesaian, harga produk yang kompetitif dan terjangkau.