PEMBELAJARAN DENGAN METODE TAMYIZ SEBAGAI ALTERNATIVE PEMBELAJARAN BAHASA ARAB

Abstract

Metodologi dalam mempelajari Bahasa Arab dan aspek terkait lainnya telah banyak disampaikan oleh beberapa cendekiawan, mulai dari metodologi klasik hingga metode modern. Banyaknya murid yang merasa kesulitan dalam membaca tulisan Bahasa Arab tanpa harokat menuntut adanya solusi. Metode Tamyiz merupakan metode alternative permasalahan tersebut. Salah satu metode yang masih eksis saat ini adalah Metode Tamyiz yang diaplikasikan pada pembelajaran teori dasar nahwu-shorof quantum dengan cara pembelajaran yang mudah dan menyenangkan. Metode Tamyiz merupakan metode pembelajaran yang mengembangkan pembelajaran sesuai dengan kondisi murid.