Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Guru

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetai pengaruh kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi terhadap kinerja guru Di SD Kreatif Muhammadiyah 2 Bontang sesuai dengan hipotesis penelitian 1). Terdapat pengaruh yang signifikan dari kepemimpinan kepala sekolah (X1) terhadap kinerja guru (Y). 2). Terdapat pengaruh yang signifikan dari budaya organisasi (X2) terhadap kinerja guru (Y) di SD Kreatif Muhammadiyah 2 Bontang. Dan 3). Terdapat pengaruh antara kepemimpinan (X1) dan budaya organisai (X2) secara bersama-sama terhadap kinerja guru (Y) di SD Kreatif Muhammadiyah 2 Bontang. Penelitian kuantitatif ini menggunakan analisis regresi dengan menguji hipotesis menggunakan analisis uji t dan F, responden merupakan guru SD Kreatif Muhammadiyah 2 Bontang yang berjumlah 33 orang. Sedangkan instrumen telah dilakukan uji validitas dan reliabelitas menggunakan  SPSS. Hasil penelitian menemukan, Uji Hipotesis 1 dibuktikan dari hasil uji t menunjukkan angka 0,005 < 0,05 dengan analisis nilai t tabel lebih kecil dibandingkan dengan t hitung. Ada pengaruh dari kepemimpinan (X1) memiliki pengaruh yang positif terhadap kinerja guru (Y). Maka Ho positif diterima. Hasil uji hipotesis 2 dibuktikan dari hasil uji t menunjukkan angka 0,000< 0,05 dengan analisis nilai t tabel lebih kecil dibandingkan dengan t hitung. Ada pengaruh yang positif dari Budaya Organisasi (X2) terhadap Kinerja Guru . Maka Ho positif diterima. Untuk uji hipotesis 3 ditemukan dibuktikan dari hasil uji F menunjukkan angka 0,000< 0,05 dengan analisis nilai t tabel lebih kecil dibandingkan dengan t hitung Berdasarkan pengaruh secara parsial yang terjadi antara variabel bebas (kepemimpinan dan budaya organisasi) terhadap variable terikat ( kinerja guru ), hasil yang diperoleh nilai signifikansi budaya organisasi sebesar 0,000 < 0,05 maka Hipotesis diterima, nilai signifikansi kepemimpinan kepala sekolah 0,005 < dari 0,05 maka Hipotesis diterima dan nilai signifikan budaya organisasi dan kepemimpinan kepala sekolah secara simultan 0,000 < 0,005 maka Hipotesis diterima ditunjukkan nilai R square sebesar 89%.