Evaluasi kebermanfaatan perpustakaan digital dengan pendekatan Usability Testing: Studi pada Perpustakaan Digital Fakultas Teknik Universitas Gajah Mada
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tingkat kebermanfaatan Perpustakaan Digital Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam pemenuhan kebutuhan informasi pemustaka menggunakan pendekatan usability testing. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan subjek penelitian pemustaka Perpustakaan Fakultas Teknik UGM yang menggunakan bahan informasi digital dan objek penelitian adalah kemanfaatan perpustakaan digital Fakultas Teknik UGM dalam pemenuhan kebutuhan informasi pemustaka. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah kuesioner, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh civitas akademik Fakultas Teknik UGM yang berstatus sebagai mahasiswa dengan jumlah 12.666 orang. Dari populasi tersebut diambil sampel berdasar rumus slovin, dan didapat sampel sebanyak 100 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah pusposive sampling. Variabel dalam penelitian ini bersifat tunggal yaitu kebermanfaatan Perpustakaan Digital Fakultas Teknik UGMÂ dalam pemenuhan kebutuhan informasi pemustaka. Pengukuran kemanfaatan perpustakaan digital yang digunakan berdasarkan dimensi Usability Testing menurut ISO 9241-11 yang terdiri dari tiga komponen yaitu efektivitas (effectiveness), efisiensi (efficiency) dan kepuasan (satisfaction). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keseluruhan nilai rata-rata dari ketiga indikator yang dihitung menggunakan rumus Mean dan Grand Mean diperoleh hasil sebesar 3,042 sehingga dapat dikategorikan baik. Adapun rincian untuk masing-masing indikator yaitu untuk indikator efektivitas (effectiveness) sebesar 3,045 dan dikategorikan baik, indikator efisiensi (efficiency) sebesar 3,131 dan dikategorikan baik, dan indikator kepuasan (satisfaction) sebesar 2,951 dan dikategorikan baik. Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan rumus skala interval tersebut dapat diketahui bahwa kemanfaatan Perpustakaan Digital dalam pemenuhan kebutihan informasi pemustaka menggunakan pendekatan usability testing sudah tergolong baik. Hasil penelitian memberikan rekomendasi kepada Perpustakaan Fakultas Teknik UGM untuk menyediakan dan mempromosikan bahan informasi digital agar pemenuhan kebutuhan informasi pemustaka dapat lebih dimaksimalkan.Kata Kunci: Perpustakaan Digital; Usability Testing