ANALISIS VALIDITAS PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POWER POINT INTERAKTIF PADA MATERI BANGUN DATAR KELAS IV SD/ MI
Abstract
Dalam pembelajaran masih kurangnya media yang mendukung, siswa kesulitan memahami matematika, karena tidak ada media yang konkrit, kurangnya kreativitas guru dalam membuat media pembelajaran. Oleh karena itu, perlu dikembangkan media pembelajaran power point interaktif. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk berupa media power point interaktif pada materi bangun datar kelas IV SD/MI yang valid. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan yang menggunakan model ADDIE. Hasil penelitian menunjukkan kelayakan materi 96,4%, kelayakan bahasa 88,8%, dan kelayakan media 99,4% dengan kriteria sangat valid. Dapat disimpulkan bahwa media power point interaktif yang dikembangkan valid untuk di terapakan pada siswa kelas IV SD/MI. Kata kunci: Media Pembelajaran, Power Point Interaktif, Validitas Media