PENGGUNAAN STRATEGI READING ALOUD UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN HAFALAN AL-QURAN SURAH AL-INSYIRAH AYAT 1-8 PADA SISWA KELAS IX B DI SMP NEGERI 5 SAMBAS

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas ini didasarkan pada keresahan akademik yang ditemukan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 5 Sambas, khususnya pada materi Al-Quran-hadis. Secara faktual materi Al-Quran-hadis pada kompetensi dasar membaca fasih dan menghafal ayat Al-Quran (Al-Quran surah AlInsyirah 1-8) masih dianggap terlalu sulit bagi siswa. Hal ini didukung dengan rendahnya capaian kompetensi siswa terutama di kelas IX B. Fenomena seperti ini perlu dicarikan alternatif dan solusi bagi guru maupun siswa, satu diantaranya dengan menggunakan strategi readingaloud dalam pembelajaran. Dengan penggunaan strategi readingalouddiharapkan dapat meningkatkan hafalan Al-Quran surah AlInsyirah ayat 1-8 bagi siswa kelas IX B di SMP Negeri 5 Sambas. Penelitian Tindakan Kelas dilaksanakan pada siswa kelas IX B di SMP Negeri 5 Sambas dengan jumlah populasi 18 orang siswa. Penelitian ini dilakukan dengan dua siklus. Langkah-langkah dalam setiap siklus terdiri dari empatkegiatan yaitu: Perencanaan (Planning), Pelaksanaan tindakan (Acting), Pengamatan (Observing), dan Refleksi (Reflecting). Teknik pengumpulan data dengan cara tes lisan, dan pengamatan(observasi). Hasil penelitian disimpulkan: Strategi readingaloud dapat meningkatkan kemampuan hafalan Al-Quran surah Al-Insyirah ayat 1-8 bagi siswa kelas IX B di SMP Negeri 5 Sambas. Hal ini dasarkan pada peningkatan pencapaian hafalan siswa pada setiap siklus, yakni: pada siklus I menunjukkan ada delapan orang siswa atau 44% yang mendapat nilai dengan kategori baik, sembilan orang siswa (50%) mendapat nilai kategori cukup, dan satu orang (6%) mendapat nilai kurang. Sedangkan pada pada siklus II menunjukkan peningkatan yang cukup berarti; ada 14 orang siswa atau 78% mendapat nilai dengan kategori baik, tiga orang siswa (16%) mendapat nilai kategori cukup, dan satu orang (6%) mendapat nilai kurang.Strategi readingaloud dapat meningkatkan hafalan Al-Quran surah Al-Insyirah ayat 1-8 pada siswa kelas IX B dengan didukung penggunaan media pembelajaran yang bervariatif dan menarik, serta adanya peningkatan intensitas pengulangan bacaan hafalan ayat Al-Quran.