HASIL BELAJAR MAHASISWA PADA PEMBELAJARAN FULL ONLINE BERDASARKAN GENDER PADA MATA KULIAH ALJABAR LINEAR

Abstract

Sejak mewabahnya COVID 19, pemerintah membuat kebijakan tentang pembelajaran full online untuk seluruh lembaga pendidikan termasuk perguruan tinggi. Kebijakan tersebut membuat sistem pembelajaran berubah dan hasil belajar mahasiswapun berubah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar mahasiswa pada pembelajaran full online ditinjau dari perbedaan gender pada mata kuliah aljabar linear. Teknik pengolahan dan analisa data pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan dan analisa data kuantiatif menggunakan tes awal dan tes akhir serta pengolahan dan analisa data perbedaan dua rata-rata menggunakan uji Mann-Whitney U. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kelompok data mahasiswa laki-laki maupun perempuan tidak menunjukan perbedaan hasil yang signifikan dengan nilai p-value atau sig. sebesar 0,803 > alpha= 0,05. Artinya mahasiswa laki-laki dan perempuan yang melaksanakan proses pembelajaran full online memberikan efek yang sama pada ranah kognitif mahasiswa.