Analisis Kesejahteraan di Desa Jirak dengan Metode CIBEST
Abstract
Desa Jirak merupakan salah..satu..desa yang terletak di Kecamatan Sajad. Luas desa ini 6.716,52 KM dengan jumlah penduduk berjumlah 824 jiwa dan rata˗rata mata pencahariannya penduduknya bekerja pada petani selebihnya dikuasai oleh mata pencaharian lain seperti berkebun dan bertenun. Kajian ini bertujuan untuk menentukan kesejahteraan di Desa Jirak menggunakan metode CIBEST. Metode yang digunakan adalah kuantitatif. Hasilnya menunjukkan bahwa kesejahteraan di Desa Jirak menggunakan metode CIBEST dari 42 sampel yang diambil menyatakan bahwa kesejahteraan yang berada di Kuadran I (Sejahtera) dimana garis kemiskinan material sebanyak 8 Rumah tangga. Kuadran II (Kemiskinan material) dimana pada kebutuhan material sebanyak 5 Rumah tangga. Kuadran III (Kemiskinan spritual) dimana garis kemiskinan spritual sebanyak 22 Rumah tangga dan Kuadran IV (Kemiskinan absolut) dimana garis kemiskinan spritual dan material sebanyak 7 Rumah tangga.