Teknik Asertif sebagai Strategi dalam Meningkatkan Kemampuan Perencanaan Karier

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas latihan asertif sebagai strategi dalam meningkatkan kemampuan perencanaan karier. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen one-group pretest-postest design. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa (1) teknik asertif efektif untuk meningkatkan kemampuan perencanaan karier siswa dilihat dari nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,006 < 0,05, (2) terjadi peningkatan kemampuan perencanaan karier siswa yang dapat dilihat dari pengujian skor mean pre-test sebesar 93,60 dan mean post-test sebesar 109,80 yang berarti terjadi perubahan skor dari hasil pemberian treatment bimbingan kelompok dengan teknik latihan asertif.